Gelar Upacara, Asrendam I/BB : 'Upacara Bendera Penting, Sebagai Sarana Patriotisme, Heroik Dan Nasionalisme'


MEDAN, SS - Asisten Perencanaan Kodam I/BB Kol. Czi Herfin Kartika Aji SIP memimpin kegiatan Upacara Bendera di Makodam I/ BB, Senin (24/1/2022).

Pelaksanaan Upacara penaikan bendera, diikuti seluruh pejabat Perwira, Bintara dan Tamtama serta PNS di jajaran Kodam I/BB.

Menurut Asrendam bahwa, "Pelaksanaan Upacara Bendera Merah Putih sebagai salah satu upaya mengingat perjuangan para pahlawan pendahulu kita serta aksi heroik mereka demi mengibarkan bendera Merah Putih," ujarnya.

Lanjutnya,"Hari ini patut kita syukuri, dimana para prajurit mengibarkan bendera Merah Putih tanpa pertumpahan darah, untuk itu, "Laksanakan dengan rasa semangat dan tanggung jawab!","tegas Asrendam I/BB.

Dalam amanatnya Asrendam I/BB menghimbau para Dansat dan Satker untuk melakukan tindakan pencegahan terhadap anggotanya agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan Narkotika dan tindakan asusila 

Pelaksanaan Upacara berlangsung aman dan lancar dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan yang Ketat.

(Pendi) SS

Komentar

POSTINGAN POPULER

Terima Ketum Apdesi Dedi Mulyadi, Prabowo Ingatkan Pentingnya Peranan Pemerintah Desa Dalam Sishankamrata Membela Bangsa Dan Negara

Jeep dan Trail Adventure Fun Digelar Dalam Rangkaian Kegiatan Sertijab Gubernur Akademi Militer Dan Silaturahmi Komunitas Tahun 2023

Dalam Menjaga Sinergitas TNI-Polri, Ekspedisi Merah Putih Gelar Aksi Long March Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 100 Meter

Dapatkan Nilai Tertinggi Dalam Pelaksanaan Uji Kesamaptaan Jasmani Berkala, Personil Brimob Polda Kalbar Raih Reward Dari Kapolda